Find Us On Social Media :
Foto: Kabid Perikanan Budidaya dan Lingkungan, Diskan PPU, Musakkar (ist)

Dinas Perikanan PPU Dukung Masyarakat Bentuk Pokdakan

- Selasa, 29 Oktober 2024 | 15:10 WIB

Sonora.ID - Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) terus mendukung masyarakat yang ingin membentuk Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) atau yang ingin bergabung dalam Pokdakan yang telah ada untuk meningkatkan kemandirian khususnya di bidang pangan.

Kepala Bidang (Kabid) Perikanan Budi Daya dan Lingkungan Diskan Kabupaten PPU – Musakkar menilai,  semakin banyak yang berminat untuk menjadi bagian dari Pokdakan akan memberikan dampak yang positif bagi masyarakat kedepannya.

"Jumlah Pokdakan pasti akan bertambah," ujar Musakkar, mewakili Kepala Diskan Kabupaten PPU, Rozihan Azward, belum lama ini.

Ia menjelaskan, saat ini semakin masyarakat yang berminat untuk membuat suatu usaha. Walaupun usaha sampingan, tapi untuk mendapat pembinaan pengembangan budi daya ikan air tawar dari Diskan Kabupaten PPU, maka mereka harus membentuk kelompok.

Menurutnya, peningkatan minat masyarakat sejalan dengan program pemanfaatan lahan pekarangan untuk budi daya ikan air tawar, yang digagas Diskan Kabupaten PPU.

Baca Juga: Dispora Kaltim Dorong Pemuda Berperan Aktif dalam Pembangunan Berkelanjutan

Apa lagi pekarangan hunian warga di Kabupaten PPU masih banyak yang mempertahankan pekarangan yang luas. Sehingga sayang sekali jika tidak dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Menurutnya, pemanfaatan lahan pekarangan sangat penting. Dapat dilihat dari beberapa segi yang berbeda. Misalnya dari sisi kesehatan lingkungan hidup.

"Dari pada di sekitar rumah banyak jentik nyamuk. Lebih baik sekalian memelihara ikan," katanya.

Selain itu, untuk menambah konsumsi ikan dan pemenuhan gizi masyarakat, khususnya anak-anak agar tumbuh dan berkembang dengan baik. Maka penting sekali untuk mengembangkan budi daya ikan air tawar, untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

"Jadi menu makan lauk. Dan juga kalau sudah berumah tangga, jangan berikan anak-anaknya menu lain, karena ikan juga mengandung protein yang tinggi," Tutupnya. (*ADV)

Baca Juga: Peringati Hari Sumpah Pemuda, Dispora Kaltim Ajak Pemuda Perkuat Persatuan Nasionalisme