Find Us On Social Media :
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kalsel, Syamsir Rahman (Fakhrurazi)

Program Cetak Sawah Rakyat di Kalsel Mulai Bergulir, Begini Progresnya

Fakhrurazi - Kamis, 21 November 2024 | 11:59 WIB

Banjarmasin, Sonora.ID – Program Cetak Sawah Rakyat (CSR) di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mulai digulirkan.

Program yang diinisiasi oleh Kementerian Pertanian tersebut ditargetkan mencapai 500 hektar di Kalsel dalam 4 tahun ke depan.

“Saat ini sudah dibuka di Kecamatan Bati-bati (Tanah Laut) yang saat ini progresnya telah mencapai 10 hektar,” ucap Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalsel, Syamsir Rahman, belum lama ini.

Menurut Syamsir, karena baru dimulai pada awal November lalu, pihaknya hanya menargetkan sawah baru yang berhasil dibuka pada akhir tahun nanti mencapai 25 hingga 30 ribu hektar.

Sementara di 2025, targetnya seluas 150 ribu hektar sawah baru berhasil dibuka, dan langsung dapat ditanami padi.

“Saya yakin akan tercapai di 2025 nanti seluas 150 ribu hektar,” ujar Syamsir lagi.

Ditambahkannya, pembukaan lahan untuk dijadikan sawah baru ini dilakukan oleh pihak ketiga yang mempunyai permodalan yang kuat.

Tanggung jawab pihak ketiga, menurut Syamsir terdiri dari kegiatan membuat tanggul, tata irigasi, membuat pintu air, dan membangun jembatan.

“Program ini digarap pihak ketiga yang punya banyak modal karena akan dibayar belakangan,” sambung Syamsir.

Ia berharap seluruh stake holder terkait dan pemerintah kabupaten agar bisa membantu terlaksananya program cetak sawah rakyat ini.