Find Us On Social Media :
Pj. Bupati Landak, Gutmen Nainggolan, turut menghadiri Rapat Kerja dan RDP (Rapat Dengar Pendapat) yang membahas persiapan Pemilihan Kepala Daerah. (Ist)

Raker Bersama DPR RI, Gutmen Bahas Pelaksanaan Pilkada

Wilhelmus Triputra - Sabtu, 23 November 2024 | 14:05 WIB

Jakarta, Sonora.ID - Pj. Bupati Landak, Gutmen Nainggolan, turut menghadiri Rapat Kerja dan RDP (Rapat Dengar Pendapat) yang membahas persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu (20/11/2024), di Ruang Rapat Komisi II, Gedung Nusantara, DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat.

Rapat yang dihadiri oleh berbagai pihak terkait ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak di seluruh Indonesia, yang dijadwalkan berlangsung pada tahun 2024.

Pj. Bupati Landak, Gutmen Nainggolan, mengungkapkan bahwa rapat kerja bersama Komisi II DPR RI yang dilaksanakan baru-baru ini bertujuan untuk membahas persiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Pada rapat tersebut, berbagai aspek terkait pelaksanaan Pilkada dibahas guna memastikan kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan pemilu di daerah.

Gutmen Nainggolan menekankan pentingnya koordinasi yang baik antara pemerintah daerah dan pihak terkait untuk mempersiapkan segala hal yang diperlukan dalam menghadapi Pilkada mendatang.

Baca Juga: Menjelang Pilkada, Dispora Kaltim Himbau ASN Jaga Netralitas

"Hari ini kita telah melakukan rapat bersama dengan Komisi II DPR RI dan juga para Gubernur, Bupati dan Walikota se-Kalimantan yang membahas tentang pembahasan pelaksanaan Pilkada yang

akan dilaksanakan tanggal 27 November 2024," kata Pj Bupati Gutmen Nainggolan.

Gutmen mengharapakan perhelatan pesta demokrasi tersebut dapat terlaksana dengan baik dan lancar.

"Semoga penyelenggaraan pilkada yang dilaksanakan pada 27 November 2024 ini dapat berjalan baik dan lancar khususnya di Kabupaten Landak," harap Gutmen Nainggolan.

Rapat ini sendiri dihadiri oleh Ketua Komisi II DPR RI beserta anggota, Pj. Gubernur se-Kalimantan, Pj. Bupati/Walikota se-Kalimantan, serta para Kepala Badan Kesbangpol se-Kalimantan.