Find Us On Social Media :
Ilustrasi resep tumis kangkung bawang putih (Kompas.com)

Resep Tumis Kangkung Bawang Putih Simpel, Hidangan Lezat dan Murah!

Sienty Ayu Monica - Rabu, 4 Desember 2024 | 20:00 WIB

Sonora.ID - Simak, berikut ini adalah resep tumis kangkung bawang putih simpel untuk hidangan lezat dan murah yang bisa kamu buat dengan mudah! 

Tumis kangkung adalah salah satu hidangan sederhana yang menjadi favorit banyak keluarga di Indonesia. 

Selain mudah dibuat, masakan ini juga kaya rasa dan bergizi. Perpaduan bumbu aromatik seperti bawang putih, bawang merah, dan terasi menghadirkan cita rasa yang gurih, sedangkan kangkung sebagai bahan utama memberikan kandungan serat dan vitamin yang baik untuk tubuh. 

Cocok untuk pelengkap nasi hangat, tumis kangkung bawang putih ini bisa jadi solusi praktis untuk menu makan siang atau malam kamu. Berikut resepnya dilansir dari Kompas.com:

Baca Juga: Resep Perkedel Tahu, Cocok Dijadikan Camilan Sore Hari

Bahan Tumis Kangkung (2-3 Porsi):

Cara Membuat:

  1. Panaskan wajan dengan sedikit minyak goreng. Tumis bawang putih, bawang merah, daun salam, daun jeruk, dan cabai hingga harum.
  2. Tambahkan terasi yang sudah dibakar, lalu hancurkan dan aduk rata.
  3. Masukkan kangkung, masak dengan api besar selama 5 menit sambil terus diaduk agar bumbu merata dan tidak gosong.
  4. Tambahkan air secukupnya, lalu bumbui dengan garam, lada, ketumbar, dan kaldu bubuk. Aduk rata, kecilkan api, dan tutup wajan.
  5. Masak selama 10 menit atau hingga kangkung empuk. Cicipi, koreksi rasa, lalu angkat dan sajikan.

Baca Juga: Resep Membuat Telur Gulung Sosis yang Nikmat dan Menggugah Selera

Hidangan ini tak hanya mudah dibuat, tetapi juga menghadirkan cita rasa autentik yang nikmat untuk dinikmati bersama keluarga.

Selamat mencoba!