Find Us On Social Media :
Ucapan Perpisahan untuk Atasan yang Sopan Bentuk Terima Kasih. ()

Ucapan Perpisahan untuk Atasan yang Sopan Bentuk Terima Kasih

Kumairoh - Senin, 30 Desember 2024 | 18:00 WIB

Sonora.ID - Berikut ini adalah ucapan perpisahan untuk atasan yang sopan sebagai bentuk terima kasih atas bimbingan dalam pekerjaan selama ini.

Atasan bukan hanya seorang pemimpin, tetapi juga mentor, sumber inspirasi, dan teladan.

Setiap akhir pertemuan, ada kata yang tersimpan di balik dada, menunggu untuk diungkapkan. Begitu pula saat kita harus mengucapkan selamat tinggal kepada seorang pemimpin yang telah menjadi bagian dari perjalanan karir kita.

Tidak sekadar kata-kata formal, ucapan ini adalah sebuah apresiasi yang mendalam atas segala kontribusi yang telah mereka berikan.

Baca Juga: 40 Ucapan Tahun Baru 2025 untuk Pacar, Romantis dan Penuh Cinta

1. Terima kasih untuk segala pelajaran, kenangan, dan hal berharga lainnya yang telah diberikan kepada kami. Semoga hal baik terus berdatangan untuk Anda. 
2. Berkat bimbingan Bapak/Ibu, kita semua bisa belajar banyak hal selama bekerja di sini. Setelah ini, Bapak/Ibu bisa menikmati masa pensiun dengan menyenangkan.
3. Bekerja bersama Bapak/Ibu adalah pengalaman terbaik yang pernah saya terima. Sukses selalu untuk ke depannya.
4. Senang sekali bisa mengenal Anda, dan saya berharap Anda sukses dalam perjalanan selanjutnya.
5. Walaupun saya akan merindukan Anda, tetapi saya sangat berterima kasih atas segala bantuan yang diberikan selama ini. Selamat pensiun.

6. Suasana kantor akan berbeda tanpa hadirnya Anda. Terima kasih atas kerja kerasnya.
7. Perpisahan memang berat, namun ini tetap harus dijalani. Terima kasih atas dedikasi Anda untuk perusahaan ini. Sekarang Anda bisa menikmati hari libur yang panjang di masa pensiun.
8. Terima kasih atas kerja kerasnya selama ini. Setelah ini Bapak/Ibu bisa menghabiskan hari dengan lebih menyenangkan tanpa urusan pekerjaan. 
9. Meskipun jalan kita akan berbeda, saya akan selalu menghargai waktu yang telah kita lalui bersama. Terima kasih atas dedikasinya.
10. Anda telah meninggalkan jejak yang tak terlupakan di sini. Selamat menikmati masa pensiun.

11. Saya akan merindukan sikap positif dan dukungan dari Anda. Semoga selalu sehat dan selamat menikmati masa pensiun.
12. Saya sangat senang dan bangga bisa bekerja sama dengan Anda. Semoga setelah ini banyak kebahagiaan dan kesuksesan yang menghampiri Anda.
13. Selamat atas pensiunnya. Setelah ini Anda bisa menikmati hidup dengan lebih santai dan menyenangkan tanpa memikirkan pekerjaan.
14. Selamat atas pensiun Anda! Semoga masa pensiun Anda dilimpahi dengan banyak kebahagiaan dan kesehatan.
15. Semangat Anda dalam bekerja akan selalu kami ingat agar tetap bisa bekerja dengan baik di kantor ini. Selamat menikmati masa pensiun bersama keluarga tercinta.

Baca Juga: 40 Ucapan Tahun Baru 2025 untuk Pacar, Romantis dan Penuh Cinta

16. Terima kasih banyak kami ucapkan atas bimbingan, nasihat, dan kerja kerasnya selama ini kepada kami serta perusahaan. Semoga Bapak/Ibu selalu sehat agar bisa menikmati masa pensiun dengan bahagia.
17. Saya akan merindukan masa-masa bekerja bersama Bapak/Ibu. Terima kasih atas segala hal baik yang diajarkan kepada saya dan tim. Semoga Bapak/Ibu selalu sehat dan bisa menikmati masa pensiun dengan menyenangkan.
18. Selamat pensiun untuk atasan kami tercinta. Saya harap setelah ini kita semua tetap bisa berhubungan baik.
19. Terima kasih telah memberikan banyak inspirasi dan petuah kepada kami di tempat kerja. Kami semua akan merindukan sosok Anda di kantor ini. Selamat pensiun.
20. Bapak/Ibu tidak hanya sekadar menjadi atasan kami, tetapi juga menjadi sosok yang patut dicontoh saat bekerja. Berbagai dedikasi dan kerja keras telah menginspirasi kami. Selamat menikmati masa pensiun.