Uniknya, selain ditulis dalam satu hari, lagu ber-genre pop ini, memiliki video klip yang menggunakan teknik one take shoot.
Tidak ada potongan di dalam pembuatan video klip tersebut. Pastinya dibutuhkan kerja sama yang baik antar semua kru yang bertugas.
Baca Juga: Tak Perlu Minum Obat, Cukup Lakukan Ini Saat Anda Sakit Kepala
“Yang ikut latihan bukan cuma saya dan dancernya, tapi juga semua kameramen, kru, tukang angkat lampu, semuanya. Pas kameranya muter semua ikut muter di belakang kameramen,” jelas pelantun lagu "Jangan Katakan Cinta", ketika ditanyai tentang keseruan shooting video klipnya.
Pemilihan genre pop bertujuan memudahkan semua musisi untuk menginterpretasikan lagu "Bersama" ini dengan genre yang berbeda.
Baca Juga: Saat Menghadapi Perbedaan, Bolehkah Kita Merasa Paling Benar?
“Saya akan senang sekali kalau pada bisa bawain lagu ini dengan interpretasi masing-masing, tag aja di Instagram pasti saya repost,” sambungnya.
Lea juga menyatakan berencana akan mengeluarkan album pada tahun 2020 mendatang. Nantikan ya! (Prameswari Sasmita)