Sonora.ID - Orang yang berbohong sebenarnya bisa jadi karena tak ingin mengecewakan orang lain, ingin disukai, dihargai, membuat orang lain terkesan. Ada ketakutan bila ditolak atau dipermalukan.
Saat berbohong dan merugikan pihak lain, sebenarnya tidak ada tujuan menyakiti orang lain.
Namun, ini bisa jadi cara untuk menyelamatkan diri atau menutupi kesalahan. Jika seseorang sudah berbohong sekali, akan terus berlanjut untuk menutupi kebohongan sebelumnya. Lalu kebohongan pun berkembang lebih dalam.
Baca Juga: Punya Lokal Brand? Simak Cara ini untuk Mengembangkan Usaha Anda
Family and Relation Coach, Diany Pranata mengatakan manusia bisa berbohong 10-200 kali per hari. Berikut adalah tiga alasan kenapa manusia berbohong:
1. Insecure
Rendahnya percaya diri bisa jadi pemicu kita berbohong. Beberapa cara pun kemudian dilakukan untuk menutupi kekurangan. Seperti contohnya mempunyai mobil mewah, rumah mewah maupun harta bahkan status sosial.
Para peneliti percaya kebohongan dilakukan untuk memanipulasi orang lain demi mendapatkan yang diinginkan tanpa memerlukan kekerasan.
Baca Juga: Profesi Sesuai Bakat Saja Tidak Cukup, Apa Lagi yang Dibutuhkan?