Sonora.ID - Penggunaan mobil yang benar tentu sangat penting untuk menjaga performa sehingga mobil dapat bertahan lama.
Selain menjaga kondisi mobil, ada pun gaya penggunaan dan kebiasaan saat menyetir yang sering dianggap sepele ternyata juga bisa merusak mobil.
Untuk mengurangi mobil rusak atau mogok di tengah jalan, yuk simak enam kebiasaan buruk yang membuat mobil cepat rusak.
Baca Juga: Inilah Hal Penting yang Wajib Diperhatikan Sebelum Memasang Kaca Film
1. Terburu-buru men-starter
Tunggulah 3-4 detik setelah mobil Anda menunjukkan tanda 'ON'. Menunggu Check Engine indikator mati sebelum menstarter mobil memberi waktu pada sistem injeksi mobil menerima data dari seluruh komponen mesin dan kondisi lingkungan saat mobil dinyalakan.
Hal ini dapat membantu mesin mobil beroperasi optimal dari awal dinyalakan.
2. Menahan pedal kopling saat macet atau di lampu merah
Meski lebih mudah, kebiasaan menahan pedal kopling saat macet atau berhenti di lampu merah ternyata dapat menyebabkan mobil cepat rusak.
Melakukan hal ini terus menerus akan membuat kampas kopling cepat habis dan mengalami kerusakan.
Baca Juga: Sering Disepelekan, Ini Pentingnya Perawatan Power Window Pada Mobil