Digemari di Seluruh Dunia, Singapura Buka Resto Khusus Jual Indomie

21 Oktober 2019 15:42 WIB
Singapura membuka restoran IndoBowl dengan menu utama Indomie
Singapura membuka restoran IndoBowl dengan menu utama Indomie ( kompas.com)

Sonora.IDIndomie menjadi makanan mi instan yang mendunia dan menjadi favorit di berbagai Negara mulai dari Indonesia, Singapura, Turki, hingga Nigeria.

Mi yang tersedia dengan berbagai rasa itu memiliki banyak penggemar di seluruh dunia. Restoran khusus yang menyediakan mi indomie akan dibuka di Negeri Singa.

Berdasarkan blog makanan Halal Have Halal Will Travel, restoran dengan nama IndoBowl ini akan dibuka di Kampong Glam, Singapura pada tanggal 25 Oktober 2019.

Baca Juga: Saking Cintanya, Warga Nigeria Akui Indomie Jadi Makanan Khas Mereka

Restoran IndoBowl ini pertama kali dibuka di Kuala Lumpur, Malaysia pada tahun 2017.

Menu yang akan disediakan di restoran ini nantinya sebagian besar adalah Indomie. Antara lain Mumbo Jumbo. Mi dengan porsi besar dengan daging panggang, dan empat telur goreng.

Menu Mumbo Jumbo di restoran IndoBowl

Menu ini menjadi menu andalan yang ditawarkan di restoran IndoBowl. Di Restoran IndoBowl Malaysia, menu ini ditawarkan dengan harga RM 15, atau setara dengan Rp 50 ribu.

Belum tahu jelas menu yang ditawarkan pada restoran IndoBowl Singapura karena restoran tersebut baru akan dibuka pada 25 Oktober mendatang.

Dengan dibukanya restoran ini di Singapura, menunjukkan semakin dikenalnya produk mi buatan asli Indonesia yang diluncurkan pada 1982 silam.

Baca Juga: Anda Pencinta Kuliner? Ini 3 Makanan Ekstrem yang Harus Anda Coba

Halaman Berikutnya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm