Pria ini diketahui sudah pernah menikah dua kali, pertama dengan Wina Widodo lalu dengan Wina Natalia. Dari kedua wanita tersebut ia mendapatkan empat anak.
Setelah bercerai dengan Wina Natalia, ia menikahi Gista Putri. Saat ini sang istri dikabarkan sedang mengandung anaknya.
Setelah terpilih menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, kehidupan Wishnutama sudah pasti berubah.
Baca Juga: Lanjutkan Pembangunan Infrastruktur, Basuki: Semoga Saya Istikamah
Sebelumnya, ia menuturkan diminta untuk meningkatkan kemampuan kreativitas di Indonesia dan juga meningkatkan devisa negara.
Selain target jumlah turis dan devisa, Wishnutama bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif juga punya banyak pekerjaan rumah untuk memajukan industri pariwisata Indonesia, mulai dari menegaskan aturan berkunjung agar kelestarian alam tetap terjaga sampai mengembangkan potensi wisata selain di Pulau Bali dan Pulau Jawa.
Baca Juga: Tok! Sri Mulyani Kembali jadi Menkeu di Kabinet Jokowi Jilid II
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jika Wishnutama Jadi Menteri Pariwisata, Ini Analisis Pakar Pariwisata", https://travel.kompas.com/read/2019/10/22/060000827/jika-wishnutama-jadi-menteri-pariwisata-ini-analisis-pakar-pariwisata?page=all.
Penulis : Nicholas Ryan Aditya
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jika Wishnutama Jadi Menteri Pariwisata, Ini Analisis Pakar Pariwisata", https://travel.kompas.com/read/2019/10/22/060000827/jika-wishnutama-jadi-menteri-pariwisata-ini-analisis-pakar-pariwisata?page=all.
Penulis : Nicholas Ryan Aditya
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F.