Mengenal Bahlil Lahadalia, Kepala BKPM yang Pernah Jadi Supir Angkot dan Kernet Bus

23 Oktober 2019 10:22 WIB
Bahlil Lahadalia
Bahlil Lahadalia ( bahlillahadalia.com)

Sonora.ID - Bahlil Lahadalia resmi ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menggantikan Thomas Lembong.

Demikian diumumkan Jokowi di Istana Negara, Rabu (23/10/2019).

Bahlil merupakan pria kelahiran Banda, Maluku 7 Agustus 1976 ini. Meski lahir di Maluku, Bahlil besar di Fakfak, Papua.

Karena keterbatasan ekonomi, Bahlil Lahadalia harus terbiasa menjalani hidup secara mandiri. Bahkan ia mengaku pernah menjadi supir angkot dan kernet bus.

Baca Juga: Tinggalkan Gojek, Nadiem Resmi Jadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

Namun demikian, ia tetap menuai prestasi akademik yaitu menjadi ketua OSIS di bangku SMEA. Bahlil melanjutkan jenjang perguruan tinggi di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Port Numbay Jayapura, Papua.

Kejeliannya melihat potensi kekayaan sumber daya alam Papua, mendatangkan pundi-pundi kekayaan baginya. Ia memanfaatkan peluang itu untuk mendirikan perusahaan, PT Rifa Capital.

Baca Juga: Viral Video Susi Pudjiastuti Asik Berjoget Setelah Lepas Jabatan

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm