“Tentunya kami sangat senang. Kami selalu melakukan yang terbaik dan berusaha menikmati setiap pertandingan," ucap Marcus.
Hasil pertandingan French Open 2019 ini menjadi gelar kedua mereka dalam dua minggu berturut-turut.
Pada pekan lalu, ganda putra nomor satu dunia tersebut juga berhasil mendapatkan gelar juara Denmark Open 2019.
Pasangan Marcus-Kevin telah menorehkan banyak prestasi yang mengharumkan nama Indonesia, mereka telah mengantongi sebanyak tujuh gelar, yaitu Malaysia Masters, Daihatsu Indonesia Masters, Blibli Indonesia Open, Japan Open, China Open, Denmark Open, dan yang baru saja dimenangkan, French Open.
Baca Juga: Indonesia akan Jadi Tuan Rumah, Inilah Deretan Juara Piala Dunia U-20
Masih ada beberapa turnamen yang harus dihadapi oleh pasangan ganda putra Indonesia Marcus-kevin, mereka berkata akan usaha agar dapat memenangkan laga lainnya.
Selain Kevin-Marcus, laga campuran Indonesia Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavianti juga meraih gelar French Open 2019.
Praveen dan melati berhasil mengalahkan ganda campuran nomor satu dunia asal China, Zheng Siwei-Huang Yaqiong.
Selain itu, tunggal putra Jonathan Christie berhasil mencapai posisi runner up pada ajang French Open. Ia dikalahkan oleh Chen Long, tunggal putra asal China.
Baca Juga: Fabio Quartararo Terlempar di Sesi FP1 MotoGP Australia 2019