Ingin Tolak atau Terima Undangan Masuk Grup WhatsApp? Begini Caranya

7 November 2019 10:55 WIB
Young women showing a WhatsApp Messenger icon
Young women showing a WhatsApp Messenger icon ( Freepik.com)

Sonora.ID - Setelah mengatur fitur fingerprint lock, WhatsApp kembali menghadirkan fitur baru di aplikasinya.

Kali ini aplikasi di bawah naungan Facebook itu merilis fitur yang membebaskan pengguna untuk memilih akun WhatsApp yang mana yang bisa menambah mereka ke dalam sebuah grup. Selain itu, pengguna juga bisa memilih untuk menerima atau menolak undangan masuk ke grup.

Dilansir dari Kompas.com, fitur ini sudah bisa dicoba di WhatsApp dengan versi terbaru.

Bagi Anda yang ingin mencoba fitur terbaru ini, Anda diwajibkan untuk memperbarui versi WhatsApp Anda.

Baca Juga: Ketahuan Selingkuh, Istri Tega Potong Alat Vital Suami saat Tidur!

Lalu, bagaimana cara menggunakan fitur privasi teranyar WhatsApp ini? Berikut langkah-langkahnya sebagaimana dirangkum dari TheNextWeb, Kamis (7/11/2019).

Untuk membatasi siapa saja yang bisa memasukkan kita ke grup WhatsApp, pertama-tama pengguna harus mengakses menu pengaturan (Settings) WhatsApp.

Pada halaman pengaturan, pilih menu "Accounts" dan kemudian pilih "Privacy" dan klik "Groups". Beberapa saat kemudian, akan muncul tiga opsi terkait siapa saja yang bisa memasukkan pengguna ke dalam grup, ada "Everyone", "My contacts", dan "My contact except...".

Fitur WhatsApp.

Di sini, klik opsi "My contact except...", lalu pilih siapa saja kontak yang ingin pengguna blokir, agar mereka tidak bisa memasukkan pengguna ke grup WhatsApp secara tiba-tiba.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm