Meski dikatakan bahwa penyakit ini belum ada obatnya, namun bukan berarti penyakit ini tidak bisa dihindari atau disembuhkan.
Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengimbangi pola hidup dengan gaya hidup yang sehat, dan menjaga pola makanan.
Olahraga dan mengonsumi makanan yang alami serta sehat harus menjadi bagian dalam kehidupan sehari-hari penderita autoimun.
Jika penderita sudah terlanjur sering mengonsumsi makanan yang tidak sehat, maka penting untuk diimbangi dengan makanan sehat.
Baca Juga: Ashanty Mengidap Autoimun, Apa Saja Penyebab dan Gejalanya?
Kurangi makanan dalam kemasan yang pastinya mengandung pengawet, dan juga mengurangi makanan cepat saji.
Cara-cara tersebut termasuk dalam Autoimmune Protocol (AIP) Diet atau diet penyakit autoimun, diet ini adalah pedoman makan yang ditujukan bagi para pengidap penyakit autoimun.
Diet AIP mengharuskan penderita untuk tidak makan makanan yang beresiko menimbulkan peradangan dalam usus, dan memperbanyak makan makanan yang kaya akan zat gizi.
Cara ini tak hanya memperbaiki atau membuat kondisi menjadi lebih baik, tetapi juga mencegah datangnya peradangan pada tubuh.
Baca Juga: Ternyata Ashanty Pernah Idap penyakit yang Merenggut Nyawa Olga Syahputra