Sonora.ID - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menanggapi pernyataan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian yang menyatakan Jakarta seperti Kampung.
Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian menyebut Jakarta seperti kampung jika dibandingkan kota-kota besar di China. Tito mengatakan bahwa penataan Kota Jakarta tergolong semrawut.
Baca Juga: Sertijab Kapolri, Tito Karnavian: Banyak Tantangan yang Akan Dihadapi oleh Kapolri Baru
Anies mengatakan perkembangan Shanghai dalam penataan kota dan insfrastruktur tidak terjadi dalam waktu singkat.
"Jangan berpikir semua (pembangunan) selesai dalam waktu satu-dua malam. tapi kerja yang waktunya panjang," ujar Anies.
Selain itu, Anies menilai pesatnya perkembangan pembangunan di China terwujud karena perbaikan kebijakan publik dilakukan di semua daerah.
Baca Juga: Deretan Rektor Termuda di Indonesia, dari Risa Santoso Hingga Anies Baswedan