Sonora.ID – Atlet Pebulu Tangkis asal Indonesia, Fitriani belum bisa menambah keunggulan Indonesia pada babak semifinal bulu tangkis beregu putri di ajang SEA Games 2019.
Fitriani dikalahkan oleh Hooi Yue Yann asal Singapura pada partai ketiga di laga semifinal beregu putri SEA Games 2019.
Bertanding di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Senin (2/12/2019), Fitriani kalah dengan skor 21-13, 16-21, 16-21.
Baca Juga: Indonesia Raih Emas Kedua di SEA Games 2019 dari Cabor Duathlon
Dengan kekalahan ini, Indonesia belum bisa memastikan tiket ke final SEA Games 2019.
Namun, pada partai selanjutnya, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto berhasil menang melawan Mulia Sari Sinta/Wong Jia Ying. Menyelamatkan Indonesia untuk berhasil lolos ke final SEA Games 2019.
Jalannya permainan Fitriani
Fitriani membuka gim pertama dengan unggul 3-1.
Pebulu tangkis 21 tahun itu terus menjaga keunggulan hingga interval gim pertama dengan skor 11-5.
Setelah interval, Fitriani terus melesat dengan memimpin 10 angka, 15-5.
Baca Juga: Sempat Unggul Lawan Vietnam, Kini Timnas U-23 Harus Rela Kalah Tipis