Sering Mencopot Kepala Aki Pada Mobil Diesel Tua, Apa Efeknya?

3 Desember 2019 18:30 WIB
Ilustrasi terminal dan kepala aki
Ilustrasi terminal dan kepala aki ( GridOto.com)

Sonora.ID – Sebuah pemilik mobil tua biasanya melepaskan kepala aki yang ada pada mobilnya. Hal ini biasanya dilakukan ketika mobil jarang digunakan atau ketika ingin meninggalkan mobil dalam waktu yang lama.

Dalam sesi tanya jawab pada acara Klinik Otomotif Sonora FM, seseorang berkonsultasi dan mengatakan bahwa dirinya memiliki mobil diesel tua (Panther tahun 1999) dan jarang dipakai, salah satu kepala aki dilepas dan dipasang ketika hendak dipakai saja.

Baca Juga: Mengapa Mesin Diesel Bisa Bertahan Menyala Berhari-Hari? Amankah?

Lalu, orang tersebut menanyakan adakah efek dari terlampau sering melepas kepala aki terhadap kondisi mobilnya? Dan bagaimana cara merawat mobil tua tersebut?

Bebin Djuana selaku ahli otomotif menjelaskan mengenai pertanyaan tersebut.

Ia mengatakan adalah benar bahwa mesin diesel siap untuk kerja keras. Namun dalam konteks mobil yang jarang dipakai juga memiliki risiko yang sama dengan mobil bermesin bensin terhadap permasalahan yang mungkin terjadi.

Baca Juga: Berapa Kocek yang Harus Dirogoh untuk Biaya Turun Mesin?

Yang harus dikhawatirkan adalah isi tangki bahan bakar. Karena apabila solar di dalamnya mengendap selama beberapa bulan dalam tangki dan berjumlah hanya sedikit, maka risiko 'masuk angin' bisa terjadi.

Ditambah lagi dengan semakin besarnya jumlah air yang terkondensasi.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm