Selain Daniel Craig, film No Time To Die juga dibintangi sederet aktor dan aktris ternama, di antaranya, Christoph Waltz, Ralph Fiennes, Naomie Harris, Rory Kinnear, Léa Seydoux, Lashana Lynch, Ana de Armas, Ben Whishaw, dan juga Rami Malek.
Rami yang sejak awal diketahui akan memerankan karakter penjahat Safin di film ke-25 Bond ini muncul di depan Bond.
Wajah keduanya menegang saat sedang berbicara. Lewat trailer sepanjang 2 menit 53 detik itu juga diperlihatkan sebuah topeng misterius yang kemudian digunakan seorang pria yang mengenakan mantel musim dingin.
Baca Juga: Jadi Tending, 'Doctor Sleep' Tayang Hari Ini, Berikut Sinopsisnya
Pria tersebut diduga Rami Malek yang sedang mengarahkan senjata pada seseorang.
Jika diingat lagi, bisa saja muncul asumsi yang masuk akal bahwa Safiin (Rami Malek) adalah pria yang pernah menyerang Mr. White (Jesper Christensen) dan Madeleine Swann (Lea Seydoux) di Spectre.
Film James Bond: No Time To Die dijadwalkan tayang di jaringan bioskop seluruh dunia pada bulan April 2020 mendatang.