Sutradara ini juga menyatakan tidak pernah membuat keputusan terlalu jauh, dan ia akan berdiskusi dengan Gal untuk pembuatan film selanjutnya.
Sutradara asal Amerika ini mengatakan bahwa ‘Wonder Woman 3’ akan menjadi kisah kontemporer.
Dikutip dari NME, sebelumnya film ‘Wonder Woman’ yang pertama kali dirilis pada tahun 2017 itu menjadi hit pada box office.
Bahkan dalam salah satu ulasan, menyebutkan bahwa film ini adalah sebuah penyegaran baru dalam dunia film superhero.
Baca Juga: Dua Film Keanu Reeves Tayang di Bioskop pada Mei 2021 Mendatang
“Jika Anda sudah lelah dengan film superhero, ‘Wonder Woman’ akan memulihkan iman Anda dalam genre ini karena DC sudah melakukan upaya terbaik sejak ‘The Dark Night’, dan pada gilirannya akan meningkatkan harapan untuk ‘Justice League’ yang akan datang,” tulis ulasan tersebut.
Kesan baik yang tercipta pada sekuel pertama ini, membuat penggemar tak sabar menyambut 'Wonder Woman 1984', berikut adalah trailer film ini.
Baca Juga: Ambiance, Film Terpanjang Berdurasi 720 Jam Akan Tayang pada 2020