Sonora.ID - Dokter Boyke Setiawan yang merupakan Rektor Universitas Kebangsaan Republik Indonesia (UKRI) meninggal dunia pada Rabu (8/1/2020) malam.
Dokter Boyke menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Muhammadiyah Bandung karena penyakit yang telah dideritanya beberapa waktu lalu.
Kabar duka tersebut pun terdengar hingga ke telinga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Terlihat Prabowo menyambangi persemayaman almarhum di kawasan kampus UKRI, Jalan Terusan Halimun, Bandung, Kamis (9/1/2020) pagi.
Baca Juga: Jawaban Menohok Menhan Prabowo Soal Usulan Pencopotan Jabatannya
Aula kampus UKRI dipenuhi oleh ratusan orang yang melayat seperti keluarga, kolega, civitas akademika UKRI dan kerabat lainnya.
Ketua umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyebut Dokter Boyke merupakan sosok yang sangat patriotik.
"Saya kira Pak Boyke adalah seorang yang sangat patriotik, nasionalis, pekerja keras dan pemimpin yang baik. Saya kenal dekat dengan beliau. Kami kehilangan," ungkap Prabowo. Dokter Boyke memang dikenal sebagai salah seorang tangan kanan Prabowo.
Sebelum menjadi rektor UKRI, Dokter Boyke rupanya telah mengelola salah satu unit bisnis Prabowo selama 12 tahun, yakni Polo Club di Cibinong, Bogor.
Saat ini jenazah Boyke telah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Cikutra, Bandung pada Kamis (9/1/2020) siang.
Baca Juga: PA 212 Minta Jokowi 'Copot' Menhan Prabowo, Ini Alasannya