Sonora.ID - Pesawat Ukraina yang telah jatuh pada awal pekan ketika melintasi area sensitif militer di Iran, diakui oleh militer Iran bahwa pesawat tersebut tertembak jatuh secara tidak sengaja karena human error.
Pihaknya tidak sengaja menembak jatuh pesawat Ukraine International Airlines dengan nomor penerbangan PS752, karena salah mengira pesawat akan melakukan serangan. Hal ini disampaikan melalui pernyataan resmi yang dirilis oleh Press TV Pemerintah, seperti yang dikutip dari CNA.
Baca Juga: Pesawat Boeing 737 Ukraina Jatuh di Iran, Diduga Terkena Rudal Iran
Selain itu, pihak-pihak yang bertanggung jawab akan dimintai pertanggungjawaban atas insiden tersebut.
Dalam sebuah cuitan Twitter, Menteri Luar Negeri Iran Javad Zarif juga turut mengungkapkan bahwa kecelakaan pesawat itu disebabkan oleh kesalahan manusia pada "masa krisis yang disebabkan oleh petualangan AS"
Pada Rabu (8/1) pagi, Maskapai Ukraine International Airlines jatuh tidak lama setelah lepas landas. Pilot dilaporkan tidak mengirimkan pesan radio terkait kemungkinan kerusakan pesawat.
Baca Juga: Pesawat Boeing 737 Jatuh di Iran, Seluruh Penumpang Dinyatakan Tewas
Akibat dari insiden tersebut, 176 orang di dalamnya tewas. Pernyataan militer Iran menyatakan belasungkawa kepada keluarga para korban.
Sebelumnya, Amerika Serikat dan Kanada telah mengataka bahwa pesawat tersebut telah tertembak jatuh, sebuah klaim yang awalnya ditolak oleh Iran.
Insiden pesawat Ukraina jatuh ini terjadi ketika ketegangan antara Teheran dan Washington kembali memanas terutama setelah serangan drone AS menewaskan jenderal Iran, Qasem Soleimani, di Irak.