Sonora.ID - Menyusul India, Toyota dikabarkan akan meluncurkan Innova terbaru di Indonesia sebelum pertengahan tahun 2020.
Melansir Kompas.com, meskipun pihak PT Toyota Astra Motor (TAM) belum mengonfirmasi tentang peluncurannya, namun kabar penyegaran akan muncul tahun ini.
Toyota Innova belum pernah mengalami pembaharuan sejak 2015 lalu.
Baca Juga: Prediksi Spesifikasi Suzuki Ertiga XL7 yang Segera Rilis di Indonesia
Salah satu loyalis Toyota yang enggan menyebutkan identitasnya mengatakan, akan ada penyegaran untuk Innova di 2020, peluncurannya pun bakal dilakukan sebelum pertengahan tahun.
"Info-info yang sudah beredar di komunitas kabarnya Maret ini (2020) bakal meluncur. Untuk perubahanya secara detail kami belum dapat, tapi banyak yang bilang mengacu pada model Innova Crysta di India," kata dia.
Baca Juga: Harga Motor Listrik Elvindo Dijual Mulai Rp5 Jutaan, Berminat?