Sonora.ID - Nama Ningsih Tinampi sudah tidak asing lagi di telinga netizen Indonesia. Kemampuannya mengantarkan sosok Ningsih Tinampi sebagai orang di balik pengobatan alternatif yang viral belakangan ini.
Ia diketahui membuka prakteknya sejak Agustus 2018 di Gang Lambau, Desa Karangjati, Kecamatan Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur.
Melansir Kompas.com, dari informasi yang dihimpun Pemprov, biaya pengobatan setiap pasien yang ditangani Ningsih Tinampi beragam, yaitu antara Rp 300. 000, hingga Rp 10 juta.
Baca Juga: Ningsih Tinampi Bisa Datangkan Rasul & Nabi, Ustaz Reza: Ini Sangat Berbahaya
Pada Rabu (5/2/2020) lalu tim Pembinaan Pengawasan Pengendalian Pelayanan Kesehatan Tradisional Empiris (P4KTE) Provinsi Jawa Timur melakukan sidak ke tempat Ningsih Tinampi.
Sidak dilakukan sebagai upaya mengawasi dan mengendalikan serta pembinaan terhadap pengobatan alternatif Ningsih Tinampi.
Kajari Kabupaten Pasuruan, Ramdanu Dwiyantoro mengatakan pihaknya melakukan sidak demi mengklarifikasi pengobatan yang viral di tengah masyarakat.