Sonora.ID - Baru diunggah kemarin, 24 Februari 2020, video atap ambrol yang terjadi di Malioboro Mall langsung mencuri perhatian warganet.
Pasalnya selain berada di pusat kota Jogja, mall yang satu ini merupakan salah satu pusat perbelanjaan yang cukup besar di kota tersebut.
Video tersebut menunjukkan atap atau bagian langit-langit Mall tersebut ambrol diikuti dengan tumpahan air yang cukup banyak.
Baca Juga: Detik-Detik Gedung Roboh di Slipi, Saksi Mata Sempat Dengar Bunyi Aneh Kemarin
Video ini diunggah oleh akun twitter @jogja24jam dan beberapa akun Twitter lainnya yang juga menjadi saksi kejadian tersebut.
BREAKING NEWS !
Atap salah satu mall di Jogja ambrol lur..
Sementara belum ada keterangan resmi dari pihak mall..
Ada yang di TKP?Video kiriman moms_inna #malljogja #Jogja24Jam pic.twitter.com/nOczdPMvr9
— jogja24jam (@Jogja24Jam) February 24, 2020
Dikutip dari Kompas.com, pihak Marketing and Promotion Malioboro Mall, Eunike Satyarini menyatakan bahwa yang ambrol bukan atap tetapi plafon mall.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Ruko 4 Lantai Roboh di Slipi, 3 Orang Luka-luka