Sonora.ID - Musik merupakan salah satu bidang yang sulit untuk dipisahkan dari kehidupan manusia, bahkan tidak hanya bagi kaum muda, musik juga menjadi bagian penting dalam kehidupan anak kecil atau orang tua sekali pun.
Berkembangnya musik di Indonesia bisa dilihat dari bertambahnya jumlah tenaga kerja yang memang bergerak di bidang musik, juga banyaknya band, konser, dan ajang musik yang berkembang di Indonesia.
Belum lagi Indonesia memiliki budaya yang erat dengan musik, tarian dengan iringan musik, lagu daerah, alat musik daerah, dan lagu dangdut pun menjadi salah satu ciri khas Indonesia.
Tak berlebihan rasanya jika Indonesia kemudian mendedikasikan satu hari bahkan satu bulan penuh untuk merayakan Hari atau Bulan Musik Nasional.
Baca Juga: Kunto Aji dan Sal Priadi Akan Tampil di Konser Billboard Indonesia Top 100 Live
Hal tersebutlah yang dilakukan oleh pihak Billboard Indonesia, yang kemudian menggandeng Massive Music Entertainment dan beberapa media seperti Kompas.com, Motion Radio 97,5 FM, dan HAI.
Kerja sama atau kolaborasi yang dilakukan oleh kelima pihak ini dimaksudkan untuk menyambut tanggal 9 Maret 2020 nanti sebagai Hari Musik Nasional.
Bahkan mereka bersama-sama membuat bulan Maret ini sebagai Bulan Musik Nasional dengan mengangkat tema tentang music publishing.
Dengan menggunakan tagar #BULANMUSIKNASIONAL, Billboard Indonesia dan beberapa pihak yang bekerja sama tersebut membuat ‘Kampanye Music Publishing’.
Baca Juga: Akhirnya, Billboard Indonesia Resmi Luncurkan Tangga Lagu Top 100