Pihaknya menyatakan bahwa Dinkes akan melakukan pengawasan secara intens daalam 14 hari kedepan yang dilakukan 24 jam setiap harinya.
Bahkan Kepala Dinkes tersebut mengakui dirinya belum mengetahui sistem libur untuk para petugas Diskes, namun dirinya memastikan pengawasan intens akan terus dilakukannya.
"Untuk hari libur kita belum tahu, kita tunggu perkembangannya, tapi untuk 14 hari kedepan akan intens dilakukan," ungkapnya.
Paijo menuturkan, hingga hari ini status COVID-19 di Lambar masih aman dan terkendali.
"Sampai hari ini, untuk Lampung Barat belum ada masyarakat yang masuk dalam pengawasan," tutur dia.
Baca Juga: Kurangi Potensi Banjir Jabodetabek, Pemerintah Upayakan Pengalihan Hujan ke Lampung
Dirinya berharap, masyarakat Lambar dapat sigap menanggapi kasus COVID-19, dengan memantau saudara ataupun tetangga yang diketahui baru pulang dari luar daerah, dengan memeriksakan kesehatan di Puskesmas terdekat.
Paijo mengimbau kepada warganya yang baru datang dari luar daerah untuk bersedia memeriksakan diri ke puskesmas terdekat, agar bisa langsung dipastikan kondisi kesehatan orang tersebut.
Bagi keluarga atau tetangga dari orang yang baru datang dari luar daerah pun diimbau untuk tidak melakukan interaksi fisik sebelum dinyatakan bahwa orang tersebut benar-benar sehat dan tidak terinfeksi oleh virus corona.
Baca Juga: Seorang Wanita Peserta CPNS di Lampung Melahirkan Saat Tes SKD
Artikel ini telah tayang di tribunlampung.co.id https://lampung.tribunnews.com/2020/03/18/diskes-lambar-siapkan-posko-dan-media-center-penanganan-virus-corona