Sonora.ID - Dua Lipa buka-bukaan soal lagu barunya, 'Boys Will Be Boys' yang mengangkat masalah pelecehan seksual.
Dalam lagu 'Boys Will Be Boys', Dua Lipa menggambarkan seperti apa rasanya menjadi seorang perempuan dan harus 'menghindari konfrontasi dengan pria' dan 'menghindari pelecehan seksual'.
“Ini tentang rasa sakit yang tumbuh seperti apa rasanya menjadi seorang perempuan", sebut Dua Lipa saat berbicara pada Vogue Australia.
Baca Juga: Dua Lipa Akan Segera Rilis Single Baru 'Physical' Minggu Depan
"Bagiku, itu seperti berjalan pulang dari sekolah sambil menggenggam kunci di sela-sela jariku..., begitu banyak kehidupan perempuan yang berputar di sekitar pria; bagaimana mereka membuat kita merasa, apakah itu baik atau buruk..."
“Kamu menutupi dirimu untuk menghindari konfrontasi dengan pria, menghindari pelecehan seksual, orang-orang yang melakukan catcalling. Kami mengubah diri kami agar sesuai dengan gaya hidup orang lain. Sangat menyedihkan. "
Dua Lipa juga mengakui bahwa dia ingin terus membuat musik selama ia masih merasa 'lapar' untuk itu.
Baca Juga: Hayley Williams Kembali Tegaskan Lagu Paramore 'Misery Business' Tidak Punya Tempat di Tahun 2020
Ia juga menyebut memiliki mimpi untuk suatu hari memulai label rekamannya sendiri untuk para perempuan.
“Saya ingin mendukung perempuan-perempuan muda di industri ini. Itu impian saya yang sangat besar", katanya.
Sementara itu, melalui instagram pribadinya, Dua Lipa baru saja mengumumkan single berikutnya dari album 'Future Nostalgia' yang berjudul 'Break My Heart'.
Baca Juga: Manjakan Telinga dengan Mixtape Karya DJ Perempuan Indonesia di Motion FM