Sonora.ID - Kabar duka datang dari keluarga nomor satu di Indonesia, keluarga Presiden Joko Widodo, karena pada hari ini, Rabu, 25 Maret 2020, ibunda Presiden Jokowi dikabarkan meninggal dunia.
Ibunda yang bernama Sujiatmi Notomiharjo dikabarkan meninggal dunia, dan kabar tersebut disampaikan oleh salah satu staf khusus Presiden, Angkie Yudistia.
“Iya betul, saya mendapatkan info tersebut dari sekretaris pribadi Bapak Presiden Jokowi,” ungkapnya pada sore hari ini.
Baca Juga: Jokowi Sebut Rapid Test Diutamakan untuk Tenaga Medis Serta Keluarga
Kabar duka tersebut tidak hanya disampaikan oleh pihak Istana, tetapi dilansir dari Kompas.com, kabar dukacita tersebut juga diumumkan oleh Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Budi Arie.
“Innalilahi wa innaillahi rojiun, Eyang Notomiharjo, Ibunda Bapak Presiden wafat di Solo pukul 16.45 tadi,” ujarnya.
Pihaknya juga minta doa dari semua masyarakat Indonesia atas kepergian ibunda dari Presiden Indonesia.
Baca Juga: Ratas Virtual Jokowi Bongkar Alasan Indonesia Tak Lakukan Lockdown