Surabaya, Sonora.ID - Merespon sejumlah penolakan jenazah kasus Covid-19 yang sempat muncul di beberapa daerah akibat adanya stigma dan ketakutan di masyarakat.
Pemerintah Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan Perhutani menyediakan lahan permakaman jenazah khusus kasus Covid-19.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan, total saat ini ada sebanyak 9 titik lokasi bidang tanah yang disiapkan Pemprov Jatim bersama Perhutani untuk permakaman jenazah Covid-19.
Baca Juga: Tak Diizinkan Ikuti Proses Pemakaman PDP Covid-19, Keluarga Mengamuk..
“Kami sudah berkoordinasi dengan Perhutani terkait penyediaan lahan untuk permakaman jenazah pasien Covid-19. Total sudah ada 9 titik bidang tanah yang disediakan oleh Perhutani dan siap digunakan. Masing-masing luasannya sekitar 1000 meter persegi," kata Khofifah.
Dengan adanya lahan permakaman khusus untuk kasus covid-19 ini diharapkan selain menjamin keamanan bagi masyarakat, juga memberikan kenyamanan bagi keluarga korban.
Gubernur mengatakan, bahwa sembilan titik lokasi permakaman tersebut lokasinya tersebar pada beberapa daerah di Jawa Timur.
Hal ini bertujuan agar setiap daerah tidak terlalu jauh jika akan melakukan pemakaman jenazah korban Covid-19.
Baca Juga: Pemkot Medan Siapkan Area Pemakaman Khusus Korban Meninggal Dunia Akibat Covid-19