Setelah adanya sterilisasi dengan embun diharapkan manfaatnya dapat segera dirasakan pada kawasan Jabodetabek.
"Saya ingin menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PMI yang sigap, cepat dan bergerak massif untuk membantu melakukan disinfeksi di kawasan Jakarta, sterilisasi di kawasan Jakarta. Dan alat-alat yang digunakan adalah alat-alat yang sangat sesuai dengan apa yang harus dilakukan yaitu membuat embun, dimana embun itu mengandung zat-zat kimia yang bisa melakukan sterilisasi." ungkap Anies Baswedan
Tidak hanya Jakarta rupanya nantinya sterilisasi dengan mengunakan embun juga akan diperluas hingga kawasan Bodetabek.
Baca Juga: Anies: Perusahaan yang Tak Taat Anjuran PSBB, Izin Usaha Akan Dicabut
"Jadi kami mengapresiasi sekali, insyaAllah ini memberikan manfaat bagi Jakarta dan Jabodetabek juga karena operasinya di kawasan Jabodetabek," sambung Anies
Lebih lanjut Anies mengatakan seluruh komponen bekerjasama dalam menangani covid-19, yang bisa menyumbangkan ide sumbangkan ide, ataupun juga tenaga,
Salah Satunya termasuk membantu mencegah penyebaran dengan tetap berada di rumah, tidak beraktivitas di luar rumah dengan menjaga pola hidup bersih dan sehat.
Baca Juga: Presiden Jokowi Siapkan Langkah Mitigasi Dampak Covid-19 Terhadap UMKM