Sonora.ID - Film legendaris yang pertama kali dirilis pada tahun 2012 yang lalu, ‘The Hunger Games’ merupakan salah satu film yang banyak digemari oleh masyarakat dunia.
Sebelumnya, diketahui bahwa film ini dan beberapa film lanjutan setelahnya merupakan film yang diadaptasi dari sebuah novel.
Bergenre science fiction, tim produksi film yang satu ini ternyata sedang dalam rencana akan mengeluarkan film prekuel ‘The Hunger Games’.
Seperti namanya, prekuel, film yang masih dalam rencana penggarapan ini akan bercerita tentang awal mula sebelum adanya hunger games tersebut.
Baca Juga: Gene Deitch, Sutradara Kartun Legendaris Tom and Jerry Meninggal Dunia
Dilansir dari NME, Suzanne Collins seorang penulis dari novel Hunger Games yang sangat sukses ini sudah mengonfirmasi bahwa prekuel tersebut akan segera digarap.
Sama seperti film garapan sebelumnya, prekuel ini pun akan diadopsi dari novelnya yang berjudul ‘The Ballad of Songbirds and Snakes’.
Pernyataan tersebut pun ditegaskan oleh Francis Lawrence yang juga sebagai pengarah pada film ‘Catching Fire’ dan ‘Mokingjay’.