Dokter Petugas Covid-19 Meninggal, Risma Kunjungi RSUD dr Sowandhie Surabaya

29 April 2020 18:30 WIB
Risma Kunjungi RSUD dr Sowandhie Surabaya
Risma Kunjungi RSUD dr Sowandhie Surabaya ( Sonora FM Surabaya)

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Risma memberi arahan kepada para nakes untuk selalu disiplin dalam menggunakan alat pelindung diri (APD) yang lengkap, baik perawat, dokter ataupun bagian administrasi tanpa terkecuali.

“Saya minta nanti garda terdepan harus menggunakan APD terbaik dan lengkap, baik para perawat, dokter dan juga bagian administrasi,” kata Wali Kota Risma di Halaman Lobby RSUD dr. Soewandhie.

Dirinya meminta agar para nakes tidak menomor dua kan keamanan dan kesehatan dirinya. Termasuk tidak boleh lalai dan ceroboh dalam mengenakan APD lengkap.

Baca Juga: Berbeda dari Tahun Sebelumnya, Penjual Takjil sekitar Masjid Al-Akbar Surabaya Berkurang Drastis

“Tolong semuanya juga pake face shield. Semangat ya semuanya,” tegasnya.

Tak pernah lelah, Risma berkali-kali menyampaikan dorongan semangatnya kepada para nakes dalam menjalankan tugasnya.

Bahkan, saat itu Wali Kota Risma meminta para dokter untuk menggunakan baju rangkap dua atau lebih, sehingga setelah keluar dari rumah sakit dapat langsung ganti baju di lobby depan.

“Ini depan juga ada toilet, saya minta juga para dokter agar bisa ganti baju kalau perlu mandi dulu di sana,” paparnya.

Ia juga berpesan agar semua nakes lebih menjaga diri dan berhati-hati.

“Sekali lagi saya mohon, ayo kita bersama-sama menjaga diri kita masing-masing dan selalu hati-hati,” pungkasnya.

Baca Juga: Jelang PSBB, Risma Pimpin Sosialisasi di Pasar, Minta Para Pedagang Tidak Berhadapan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm