Sonora.ID - Presiden Joko Widodo secara resmi telah melantik Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) dan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) yang baru di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20/5/2020).
Dua orang tersebut adalah Laksamana Madya Yudo Margono mengisi posisi KSAL yang sebelumnya diemban Laksamana Siwi Sukma Aji.
Sementara, Marsekal Madya Fadjar Prasetyo dilantik sebagai KSAU menggantikan Marsekal Yuyu Sutisna.
Baca Juga: Profil David Tjiptobiantoro, Disebut Sebagai Kekasih Julie Estelle
Keduanya akan dinaikkan pangkatnya menjadi bintang empat. Diketahui, Laksamana Siwi akan memasuki masa pensiun pada Mei 2020.
Sedangkan Marsekal Yuyu akan memasuki masa pensiun pada Juni 2020.
Profil Yudo Margono
Yudo Margono lahir di Madiun, Jawa Timur pada 26 November 1965, ia merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-XXXIII/1988.
Baca Juga: Profil Ahmad Riza Patria, Politisi Gerindra yang Terpilih Jadi Wagub DKI Jakarta
Yudo Margono merupakan jenderal yang menyandang bintang tiga.
Sebelum didapuk mengemban posisi KSAL, Yudo menjabat Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I.