Lawan Kabar Bohong, Band Kotak Bikin Singel Terbaru Berjudul 'Hoax'

29 Mei 2020 16:30 WIB
Grup band KotaK bakal merilis singel terbaru berjudul "Hoax".
Grup band KotaK bakal merilis singel terbaru berjudul "Hoax". ( )

Sonora.ID - Gerah dengan semakin banyak kabar atau berita bohong, grup band Kotak dikabarkan akan merilis sebuah singel terbaru yang berjudul 'Hoax'.

Singel terbaru ini digarap oleh Kotak sebagai sebuah bentuk kampanye untuk melawan maraknya penyebaran kabar bohong atau biasa dibilang 'Hoax'.

Pengumuman mengenai singel terbarunya ini dikabarkan oleh Tantri melalui akun media sosial Instagram-nya, Kamis (28/5/2020).

Baca Juga: Inilah Lirik dan Chord Single Terakhir Glenn Fredly - 'Selesai'

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Lagunya sudah jadi sekitar 1,5th yang lalu sebelum ada virus covid, virus Hoax udah jadi trend bahkan blm ada vaksinnya sampe sekarang. Jadi harus gimana? Klik link di bio buat jadi pendengar pertama! #HoaxKotakBand #KotakIdentitas

A post shared by TantriSyalindri Ichlasari (@tantrisyalindri) on

Tantri mengajak seluruh penggemarnya serta masyarakat luas untuk turut ikut serta dalam proses pembuatan singel 'Hoax'.

Dengan cara meminta berbagai kabar bohong atau hoax yang terekam oleh masyarakat untuk dikirimkan ke manajemen band Kotak sehingga nantinya bisa dijadikan materi kampanye.

Proses pengumpulan materi foto atau video dari masyarakat tersebut akan dilakukan KotaK sampai 20 Juni 2020.

Baca Juga: Sambut Hari Ibu, Ini Lirik Lagu Terbaru Kotak x Nussa 'Bundaku'

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Yang mau berpartisipasi silahkan! Biar kita bisa jadi vaksin virus HOAX! Terimakasih u/ yang sudah mau share info ini ???????? #HoaxKotakBand #IdentitasKotakBand

A post shared by TantriSyalindri Ichlasari (@tantrisyalindri) on

"Yang mau berpartisipasi silahkan! Biar kita bisa jadi vaksin virus HOAX! Terimakasih untuk yang sudah mau share info ini," tulis Tantri KotaK dalam keterangan unggahannya seperti dikutip Sonora.ID, Jumat (29/5/2020).

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm