Sonora.ID - Nama penyanyi Raisa tentu sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Tak sedikit dari lagu-lagunya yang menjadi hits dan digemari penikmat musik.
Memulai karier sejak 2010, kini Raisa sudah malang melintang di industri musik Tanah Air. Namun, bagaimana cerita awal mula karier Raisa dimulai?
Raisa baru-baru ini menceritakan pengalaman kariernya di media sosial Twitter.
Awalnya Istri Hamish Daud itu menyanyikan lagu Serba Salah di Sky Fest pada Mei 2010 silam. Tak hanya itu, Raisa juga rutin mengisi panggung di LOCA! Kemang setiap hari Jumat.
Ini aku awal2 bawain Serba Salah di Sky Fest bulan Mei 2010, ada yg nonton gaaa? Atau bahkan ngerekam videonyaa? Ga yakin sih ada yg punya videonya.. Tapi.. push my luck, kalo ada yg punya, mau dong!! pic.twitter.com/1Pb0lI4yXQ
— Raisa Andriana (@raisa6690) June 5, 2020
"Ini aku awal2 bawain Serba Salah di Sky Fest bulan Mei 2010, ada yg nonton gaaa? Atau bahkan ngerekam videonyaa? Ga yakin sih ada yg punya videonya.. Tapi.. push my luck, kalo ada yg punya, mau dong!!" tulis Raisa.
Baca Juga: Keren! Raisa Berkolaborasi Dengan Mikha Angelo dan Ardhito Pramono
Di sisi lain, Raisa juga bersyukur karena selama perjalanan awal mula kariernya ia mengaku banyak pihak yang mendukungnya.
Awal mula aku mulai karir, aku di bantu dgn byk orang. And I'm very grateful for those moments. Salah satu yg penting bangeettt adalah request-request yg minta lagu Serba Salah untuk diputar di radio #RaisaThrowbackhttps://t.co/8DhfkBs2qe
— Raisa Andriana (@raisa6690) June 5, 2020
Ia mengaku bahwa 'Serba Salah' adalah lagu yang penting baginya. Bahkan hingga kini Raisa masih sering membawakan lagu itu saat manggung.
"Serba Salah itu lagu yg pentiiing bangett untuk aku. Makanya sampe sekarang masih sering aku mainin kalo lg manggung.. Nothing beats your first cut! Eh, share yaa, what do you think about Serba Salah?" tulisnya.