Semarang, Sonora.ID - PSSI sampai sekarang belum memutuskan status kompetisi musim 2020 yang sudah vakum sejak pertengahan Maret lalu akibat Covid-19. Apakah akan dilanjutkan atau justru sebaliknya.
Nantinya, status kompetisi akan diputuskan saat rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Namun hingga saat ini, belum diketahui kapan pertemuan tersebut bakal digelar.
Yoyok Sukawi selaku anggota Exco PSSI mengungkapkan alasan mengapa pihaknya tak kunjung jua menggelar rapat. Salah satunya yaitu menunggu kesepakatan antara klub dan pemain terkait kontrak.
Baca Juga: Jandia Eka Putra Mengaku Betah dengan Kekeluargaan di Tubuh Tim PSIS Semarang
"Tidak cuma itu (negosiasi kontak pemain dan klub). Ini juga masih menunggu PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) membuat formula terbaik untuk lanjutkan kompetisi," ujar Yoyok, Rabu (10/6/2020).
Yoyok pun meminta kepada publik untuk bersabar. Sebab, PSSI dan LIB saat ini tengah menyiapkan rancangan terbaik agar kompetisi bisa berjalan kembali di tengah pandemi virus corona.
Adapun, rencana melanjutkan kembali kompetisi musim ini telah disampaikan PSSI kepada klub saat rapat virtual beberapa hari lalu. Untuk Liga 1 pada September mendatang, sementara Liga 2 pada Oktober.