Antisipasi Karhutla, Dinas Kehutanan Sumsel Mulai Lakukan Deteksi Dini

24 Juni 2020 11:35 WIB
lahat gambut
lahat gambut ( Tribun Sumsel)

Palembang, Sonora.ID - Sebagai upaya pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) yang rutin terjadi, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan melalui Dinas Kehutanan mulai melakukan deteksi dini di sejumlah wilayah yang berpotensi terjadinya karhutla.

Kepala Seksi Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan Dinas Kehutanan (Dishut) Sumatera Selatan, Dr. Syafrul Yunardy mengungkapkan, deteksi dini tersebut dilakukan supaya pencegahan Karhutla dapat lebih efektif.

"Meskipun Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kini masih dalam masa musim peralihan atau pancaroba, Satgas karhutla Sumsel kini sudah mulai melakukan mobilisasi peralatan dan regu," katanya saat dihubungi Tim Smart Fm Palembang, Selasa (23/06/2020).

Baca Juga: Bupati Muba Nilai Masyarakat Bisa Berpartisipasi Atasi Karhutla

Menurutnya, kesiagaan pencegahan karhutla, salah satunya dengan memperkokoh peran Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH).

Selain itu, regu pemadam yang dimiliki Dinas Kehutanan pada masa rawan karhutla nanti akan ditempatkan di posko pemantauan yang berada di area hutan.

"Dinas Kehutanan Sumsel memiliki satu regu brigdal karhutla di tingkat Provinsi yang akan mendukung pekerjaan regu lainnya di daerah," ungkapnya.

Sementara, sebanyak 14 KPH regu lapangan yang bertugas memantau situasi di area hutan akan tersebar di 17 Kabupaten/Kota.

"Ada 15 orang satu regu lengkap dengan peralatan. Selain itu, kita juga ada satu brigdal karhutla atau bridgade pengendalian kebakaran hutan dan lahan di tingkat Provinsi," tutupnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm