Awas! Virus Corona Bisa Menyebar Lewat Mata, Ini Penjelasannya

26 Juni 2020 16:10 WIB
ilustrasi mata
ilustrasi mata ( Self.com)

Palembang, Sonora.ID –  Tak bisa dipungkiri, menjaga kesehatan tubuh disaat pandemi adalah hal yang paling utama untuk dilakukan.

Hal ini bertujuan agar agar menghindari segala virus yang masuk ke dalam tubuh, salah satunya melalui mata.

dr. M. Siska Trisanti, B. Med. Sci, SpM kepada SonoraFM Palembang mengatakan bahwa proses virus atau kuman yang masuk ke dalam malam sama seperti melalui hidung dan mulut.

“Tangan sumber infeksi, karena kita memegang benda benda begitu banyak, kadang tidak cuci tangan, kemudian kita mengucek mata, tidak kita sadari, kita sudah mentransmisikan kuman kedalam mata kita,” ujarnya.

Ia menambahkan sama seperti droplet dari orang yang batuk atau bersin, maka disarankan untuk menjaga jarak.

Baca Juga: Setelah Koordinasi dengan PDAM, Perbaikan Underpass Simpang Patal Dijadwalkan Pekan ini

“Droplet orang batuk bisa tersebar 1 sampai 2 meter, droplet bila masuk ke bola mata, akan menuju ke saluran air mata, dan muaranya ke hidung, dari hidung akan masuk ke system pernafasan, kurang lebih transmisinya hampir sama, karena pada mata, hidung dan mulut, serta tenggorokkan adalah membran mukosa, membran yang basah, sehingga kuman mudah sekali masuk ke saluran pernafasan,” ujarnya.

Ia mengatakan bahwa selagi belum ketemu vaksin Covid-19 dan sedang menuju ke new normal, maka penting sekali untuk menjaga jarak.

“Menggunakan face shield disarankan, karena mengurangi transimisi, minimal, dan  yang penting jangan sering mengucek mata dan pegang pegang muka, apalagi tidak cuci tangan, akan sangat mudah terinfeksi kuman,” ujarnya.

Baca Juga: Hingga Kini, Penerimaan Pajak di Palembang Sudah Mencapai 52,55 Persen

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm