Bali, Sonora.ID - Perkembangan kasus positif di Kota Denpasar, terus mengalami pergerakan yang cukup tinggi, akan tetapi, angka kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Denpasar terus terjadi peningkatan.
Berdasarkan perkembangan terbaru hari ini, Jumat (3/7) tercatat jumlah kesembuhan harian sebanyak 21 orang.
Meski demikian, tingkat penambahan kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar juga mengalami penambahan berjumlah 33 orang dengan rincian sebanyak 24 orang kasus positif baru dengan riwayat perjalanan dalan daerah, 8 orang OTG dan 1 orang PDP yang dinyatakan positif Covid-19.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, mengatakan bahwa kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar hingga kini terus terjadi bahkan cendrung meningkat.
Baca Juga: Pilkada Serentak 6 Daerah di Bali Tetap Berlangsung dengan Protokol Kesehatan
Dijelaskan kasus positif baru di internal keluarga dan pasien positif dengan riwayat perjalanan dalam daerah mulai menunjukan peningkatan.
Dewa Rai menambahkan bahwa Kedua klaster baru patut kita waspadai bersama-sama mengingat adanya mobilitas penduduk yang cukup tinggi di Kota Denpasar.
Dewa Rai berharap masyarakat agar lebih waspada dan disiplin menerapkan protokol kesehatan, termasuk dalam lingkup rumah tangga dan lingkungan sekitar rumah, mengingat dua klaster yakni klaster keluarga dan perjalanan dalam daerah mulai mendominasi, hal ini mengingat arus mobilitas di Denpasar sangat tinggi.
Baca Juga: Polda Bali Kembali Raih Rekor Muri di Hari Bhayangkara ke-74