“Dengan harapan akan mengobari kerinduan para pencinta event atau yang kami sebut Weekenders, untuk menikmati sebuah event bersama dengan teman-teman seperti layaknya yang terjadi saat menikmati event offline,” ujarnya.
Sebagai acara pertama kali, WEEKENDERS.ID akan menggandeng band ternama di Indonesia, Fourtwnty dalam acaranya yang bertajuk Anormali.
Anormali ini merupakan gabungan dari dua kata yaitu Anomali dan Normal, yang merupakan dua kata yang mewakili kondisi saat ini.
Baca Juga: FLAVS Virtual Festival, Meski Streaming Penonton Tetap Bisa Pilih Stage
Acara tersebut akan digelar pertama kali pada tanggal 26 Juli 2020 yang akan datang pada pukul 19.00 WIB.
“Anormali with Fourtwnty yang menjadi tajuk acara WEEKENDER.ID kali ini akan membawa penonton untuk menembus imajinasi dengan sajian entertainment virtual world dari VultureSyndicate mengiringi lagu-lagu dari Fourtwnty,” tambahnya.
Para pencinta musik Tanah Air bisa langsung membeli tiket untuk mengobati kerinduan nge-event, mulai tanggal 13 Juli 2020 pada pukul 16.20 WIB dengan harga Rp 55.000 di WEEKENDERS.ID atau Tiket.com.
Baca Juga: Festival Musik Metal 'Hammersonic' Tetap Digelar Pada Januari 2021