Sonora.ID - Comeback BLACKPINK di tahun 2020 ini seperti membuahkan berbagai prestasi untuk mereka.
Lagi-lagi BLACKPINK mencatatkan prestasinya pada platform YouTube.
YG Entertaintment mengumumkan pada Jumat (24/7/2020) jika kanal YouTube BLACKPINK telah tembus 42,3 juta subscriber terhitung pada pukul 08.00 KST hari ini.
Dengan begitu, ini menandakan BLACKPINK sebagai satu-satunya musisi wanita yang mempunyai jumlah subscriber terbanyak di YouTube.
BLACKPINK dengan sadis mendepak musisi wanita populer dunia seperti Taylor Swift, Ariana Grande, Katy Perry, Rihanna, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Ungkap Poster Mendekati Perilisan Single Terbaru, BLACKPINK Bakal Kolaborasi?
BLACKPINK berhasil berjejer ke dalam lima besar bersama musisi lain yang mendapatkan banyak subscriber YouTube terbanyak tepat di bawah Eminem, Ed Sheeran, Marshmello dan Justin Bieber.
Diketahui, BLACKPINK akan kembali merilis single pra-rilis mereka pada awal Agustus 2020 nanti.
YG Entertainment juga telah merilis poster terbaru BLACKPINK dan memberikan sinyal jika mereka akan berkolaborasi bersama musisi lain.
Baca Juga: Gila! BLACKPINK Cetak 5 Rekor Guiness World Records Berkat 'How You Like That'