Sonora.ID - Lagu yang berjudul ‘Kupu-Kupu yang Lucu’ ini adalah lagu yang diciptakan oleh Ibu Sud seorang pemusik dan pencipta lagu.
Diketahui lagu-lagu yang diciptakan Ibu Sud sangat terkenal di kalangan pendidikan Taman Kanak-kanak Indonesia.
Lagu yang terbilang lawas ini masih sangat dikenal bahkan oleh anak-anak kecil karena lagu anak tersebut masih sering diperdengarkan.
Berikut ini adalah Lirik Lagu Anak ‘Kupu-Kupu yang Lucu’ ciptaan Ibu Sud.
Lagu:
Kupu kupu yang lucu
Kemana engkau terbang
Hilir mudik mencari
Bunga bunga yang kembang
Berayun ayun
Pada tangkai yang lemah
Tidakkah sayapmu
Merasa lelah
Kupu kupu yang elok
Bolehkah saya serta
Mencium bunga-bunga
Yang semerbak baunya
Sambil bersenda
Semua kauhampiri
Bolehkah kuturut
Bersama pergi
Kupu kupu yang lucu
Kemana engkau terbang
Hilir mudik mencari
Bunga bunga yang kembang
Berayun ayun
Pada tangkai yang lemah
Tidakkah sayapmu
Merasa lelah…
Tidakkah sayapmu
Merasa lelah…
Baca Juga: Lirik Lagu Menanam Jagung - Ibu Sud, Cangkul Cangkul Cangkul yang Dalam