Tak berhenti di situ saja, Viktor juga menekankan bahwa pengetahuan ini menjadi salah satu, bahkan satu-satunya, jalan menuju Allah.
“Yang namanya pendidikan adalah satu-saunya jalan supaya menemukan Allah,” tegasnya.
Dengan demikian, orang dengan iman yang teguh pasti mencintai pengetahuan dan memiliki hobi membaca, sehingga dirinya rajin membaca.
Orang yang demikian, cenderung mampu membangun imajinasi dan membuatnya menjadi orang yang hebat dan berkualitas.
Baca Juga: Pengamat Sosial: Belajar Daring Kurang Memenuhi Kebutuhan Jiwa dan Raga Anak
Ada empat hal yang menurut Viktor menentukan kesuksesan hidup seseorang, yaitu spiritualitas, pengetahuan, jaringan, serta kesehatan yang prima.
“Karena itu saya sangat serius, paksa, dan dorong agar orang mengikuti pendidikan. Pendidikan harus dibangun dalam semangat restorasi. Mengembalikan cara berplkir manusia supaya tidak hanya tahu tetapi juga mengerti,” tambahnya.
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com, dengan judul ‘Gubernur NTT Viktor Laiskodat: Pendidikan adalah Jalan Menemukan Tuhan’.
Baca Juga: Alokasi Belanja Negara 2021 untuk Sektor Kesehatan dan Pendidikan