Mengawali pemeriksaan kesehatan, Hendi sendiri selaku bakal calon Walikota Kota Semarang pada Pilwalkot Semarang 2020 menyatakan kesiapannya dalam menjalani serangkaian tes.
"Insya Allah saya dan mbak Ita sudah sangat siap menjalani tes kesehatan yang akan dilaksanakan, mulai dari tes IQ, Psikologinya, Psikiatrinya, termasuk tes Narkoba," tutur pria yang saat ini masih menjabat sebagai Wali Kota Semarang tersebut.
"Kalau lolosnya nggak nya ya tergantung ketua IDI, tapi bismillah, kan ginuk-ginuk gini masak nggak lolos," canda Hendi.
Baca Juga: Wali Kota Semarang Dapat Penghargaan Pembina Olahraga Berprestasi Nasional 2020
Di sisi lain ditanya terkait tidak adanya pihak yang tampil sebagai penantangnya dalam Pilwalkot Semarang 2020, Hendi menyiratkan enggan berpendapat terkait hal tersebut.
Hendi hanya menekankan bawah dirinya bersama Ita sebagai bakal calon, akan mengikuti setiap tahapan yang disyarakatkan oleh KPU Kota Semarang.
"Ya kami mengikuti tahapan KPU saja, kalau nanti ternyata masih bisa ada calon lain juga oke," tegas Hendi.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Jateng Tinggi, Ganjar: Perlu Ada Gerakan Masif