Banjarmasin, Sonora.ID - Bakal Calon Wakil Wali Kota Banjarmasin, Mushaffa Zakir, berkomitmen untuk mendorong sinergitas antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dalam mengupayakan kesejahteraan buruh yang ada di Kota Banjarmasin.
Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Deklarasi Relawan Buruh Kalsel untuk mendukung pasangan H. Sahbirin Noor dan H. Muhidin yang maju sebagai Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel di Taher Square Banjarmasin, Sabtu (19/09) pagi.
“Memang berbagai kebijakan terkait masalah kesejahteraan buruh hampir seluruhnya ada di Pemerintah Pusat. Namun masih ada berbagai kebijakan yang bisa Pemko Banjarmasin ambil untuk dapat ikut memastikan kesejahteraan buruh,” tegas Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Banjarmasin tiga periode itu.
Baca Juga: Bacalon Walikota dan Wakil Walikota Balikpapan Test Psikolog Selama 3 Hingga 4 Jam
Misalnya memastikan pelaku usaha melalui Dinas Tenaga Kerja untuk dapat betul-betul memberikan upah dan jaminan sosial yang layak kepada buruhnya sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Nantinya kita juga akan gandeng pelaku usaha agar tercipta win-win solution yang baik antara kedua belah pihak demi kebaikan bersama,” tambahnya.
Baginya kesejahteraan buruh memang merupakan hal yang patut untuk diperjuangkan.