Zona Hijau Terus Bertambah, Bisakah Siring Martapura Dibuka?

28 September 2020 13:30 WIB
Siring Sungai Martapura, Banjarmasin yang tutup sejak pandemi
Siring Sungai Martapura, Banjarmasin yang tutup sejak pandemi ( Smart Banjarmasin/Eva Rizkiyana)

Banjarmasin, Sonora.ID – Wilayah yang menyandang status zona merah penyebaran Covid-19 di Banjarmasin terus berkurang.

Bahkan sampai berita ini diturunkan, diketahui tinggal tersisa satu kelurahan yang masih berstatus zona merah. Yaitu Kelurahan Seberang Mesjid, Kecamatan Banjarmasin Tengah.

Kabar baik ini pun tak ayal membuat Pemerintah Kota Banjarmasin mulai mengambil ancang-ancang untuk memulihkan setiap sektor yang sempat terpuruk selama pendemi.

Sebut saja salahnya satunya bidang Pendidikan. Di mana Pemko Banjarmasin berencana melakukan rapat evaluasi pada Oktober mendatang, sebelum memutuskan untuk memulai proses belajar mengajar tatap muka di sekolah.

Baca Juga: Ekonom Angkat Bicara Soal Tren Harga Janda Bolong yang Setara 2 Yamaha NMAX

Kemudian bidang pariwisata yang tak kalah terpuruk juga sudah mengatur strategi untuk bisa kembali normal.

Mengingat selama wabah corona melanda, seluruh destinasi wisata di Banjarmasin itu ditutup total untuk umum, utamanya wisata Siring Sungai Martapura.

“Mungkin dalam minggu-minggu ini kita lakukan rapat dengan tim terkait. Apakah sudah bisa dibuka atau menunggu semua zona hijau dulu,” ungkap Ehsan El Haque, Kepala Dinas Kebidayaan dan Pariwisata Banjarmasin kepada SMART FM.

Baca Juga: Dapat Laporan Banyak Warga Jakarta Cari Hiburan di Bekasi, Kasatpol PP DKI: Tindak Sesuai Aturan

Secara pribadi Ehsan menilai, membuka kawasan siring disaat seperti ini masih cukup berisiko, karena belum semua kelurahan di Banjarmasin aman dari penularan CoVID-19.

PenulisJumahudin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm