Asisten Pemkot Makassar ini memaparkan sejumlah tim gugus yang turut hadir dalam acara tersebut diantaranya, Dinkes Makassar, BPBD, dan beberapa staf Pemerintahan.
"Jadi sekali lagi saya datang bukan secara pribadi tetapi itu ditugaskan untuk mewakili gugus tugas menjelaskan perwali 51 dan 53 ke paslon Pak Appi-Rahman sesuai dengan permintaannya," terangnya
Lebih jauh Sabri mengatakan bahwa siapa saja boleh mengundang tim gugus untuk datang menjelaskan terkait protokol kesehatan serta perwali 51 dan 53.
Baca Juga: Usai Dikukuhkan, Tujuh Penjabat Sementara Bupati Langsung Tancap Gas
"Siapa saja meminta kita, meskipun bukan paslon, apalagi saat perwali 51 dan 53 ini di sosialisasikan kan semua paslon diundang juga, dan kebetulan ada salah satu paslon yang membentuk duta sehat, dan ingin meminta penjelasan kami lebih lanjut," tegasnya.
Dalam acara tersebut juga, Sabri mengaku tidak membicarakan soal pilihan namun secara rinci menjelaskan protokol kesehatan sesuai standar WHO dan perwali 51 dan 53.