Banjarmasin, Sonora.ID - Lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin rupanya tak luput dari penularan CoVID-19.
Berdasarkan informasi yang didapat, ada beberapa Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dinyatakan terpapar virus corona.
"Benar. Ada sekitar 5 ASN di lingkungan Pemko Banjarmasin yang positif dan semuanya tanpa gejala," ucap Kepala Dinas Kesehatan Banjarmasin, Machli Riyadi saat ditemui SMART FM, Rabu (14/10) siang.
Machli menerangkan, ASN bersangkutan diketahui terinfeksi virus Corona setelah kembali dari perjalanan dinas. Mereka pun saat ini telah menjalani isolasi mandiri dan sudah hari ketiga.
Baca Juga: Sekretaris Dinkes: Situasi Covid-19 di Sumsel Masih Belum Stabil
Atas dasar itulah, Machli mengungkapkan perlunya kebijakan baru untuk perjalanan dinas yang tujuan ke daerah berstatus zona merah.
Karena ketika kembali ke daerah asal, bisa saja pelaku perjalanan tersebut membawa virus.
"Kita mewaspadai gelombang kedua. Ada temuan dugaan klaster perkantoran," ungkapnya.
Disinggung apakah kantor instansi ASN bersangkutan saat ini ditutup, Ia mengklaim bahwa tetap buka seperti biasa.
"Kantornya tetap buka. ASN bersangkutan sudah menjalani isolasi mandiri," klaimnya.
Klaster perkantoran di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin tak sekali ini terjadi. Beberapa waktu lalu, kasus yang sama juga ditemukan yang rata-rata juga tak bergejala.
Baca Juga: Wali Kota Malang Dorong UMKM Segera Daftar di Website Bela Pengadaan agar Masuk Dalam Belanja Mamin