Faizal juga mengatakan, dalam aksi sosial yang diikuti oleh puluhan Jurnalis baik cetak dan elektronik ini, berhasil mengumpulkan 27 ampul darah.
"Alhamdullilah aksi sosial kita ini, berhasil mengumpulkan 27 ampul darah, yang kemudian akan disalurkan PMI untuk masyarakat yang membutuhkan darah," tuturnya.
Sementara itu, Asep Munandar Manager Petugas Bagian Mutu PMI Kota Cirebon sangat mengapresiasi aksi sosial yang dilakukan solidaritas Jurnalis Cirebon Peduli ditengah pandemi Covid-19, karena sumbangan darah dari jurnalis cirebon sangat berarti sekali bagi masyarakat yang membutuhkan tranfusi darah.
Baca Juga: PMI Banjarmasin Sesalkan Larangan Kampanye Lewat Donor Darah oleh KPU
"Alhamdullilah, aksi Jurnalis Cirebon ini sangat diapresiasi, karena jurnalis Cirebon mempunyai naluri dan semangat kemanusiaan yang tinggi ditengah krisis donor darah ditengah pandemi," ujarnya.
Adapun itu PMI kota Cirebon mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendonorkan darahnya karena saat ini kebutuhan darah ditengah pandemi covid 19 terus meningkat.
"Momen aksi sosial dari jurnalis Cirebon ini bisa dijadikan momen untuk masyarakat dapat mendonorkan darahnya untuk menstabilkan stok darah di PMI Kota Cirebon yang terus menipis," tandasnya.
Baca Juga: Wagub Jabar Hadiri Panen Raya Padi di Kabupaten Cirebon