Jasa Marga Berlakukan Contra Flow di Tol Japek

29 Oktober 2020 12:41 WIB
Petugas mengatur lalulintas di Ruas Tol Jakarta Cikampek antisipasi kemacetan hadapi libur cuti bersama mulai 28 Oktober - 1 November 2020
Petugas mengatur lalulintas di Ruas Tol Jakarta Cikampek antisipasi kemacetan hadapi libur cuti bersama mulai 28 Oktober - 1 November 2020 ( Dok Humas Jasamarga)

SONORA.ID - Guna mengurai kepadatan di Jalan Tol Jakarta Cikampek (Japek) arah Cikampek, Jasa Marga atas diskresi Kepolisian memperpanjangn pemberlakuan rekayasa lalu lintas.

General Manager Representative Office 1
Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division, Nurjatmiko Nursejati mengatakan kebijakan perpanjangan contra flow / lajur tambahan, diharapkan dapat mencairkan kepadatan lalulintas.

Menurut Miko potensi kepadatan lalulintas yang terjadi di pada titik pertemuan dua arus lalu lintas menuju Cikampek, antara kendaraan yang akan melalui jalan tol Jakarta Cikampek Elevated dan Jalan Tol Jakarta Cikampek.

"Keijakan contra flow/lajur tambahan mulai dari Km 47 s.d. Km 65 arah Cikampek sejak pukul 11.30 WIB," ujar Miko dalam keterangan resmi kepada Redaksi Sonora.Id, Kamis (29/10/20)

Jasa Marga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar memastikan kendaraan dalam keadaan prima, saldo uang elektronik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan serta membawa bekal untuk menghindari kerumunan atau kepadatan di tempat istirahat.

" Kami harapkan pengendara selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan" tambah Miko.

Bagi pengguna jalan yang mengalami hambatan selama di jalan bisa menghubjngi informasi lalu lintas jalan tol Jasa Marga Group dapat diakses melalui One Call Center 24 jam di nomor 14080.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm